5 CARA MEMBUAT JUDUL BLOG DENGAN BAIK DAN MENARIK
July 19, 2019
Setiap tulisan yang dibuat pasti memiliki judul. Baik itu tulisan fiksi ataupun non fiksi. Untuk membuat judul yang baik dan menarik dibutuhkan eksperimen atau uji coba berkali-kali. Jangan remehkan judul di tulisan ya. Judul merupakan salah satu bagian terpenting dan pertama kali dilihat oleh pembaca. Judul menjadi daya tarik para pembaca untuk membaca tulisanmu. Begitu juga dalam menulis judul blog.
Judul blog bertanggung jawab untuk “memancing” pengunjung untuk mengklik dan masuk ke artikel blog yang telah kamu tulis. Jika pengunjung artikel blogmu tertarik, maka ia akan share tulisanmu di sosial media yang ia miliki.
Dengan begitu judul memiliki peran penting untuk menarik dan mendapat trafik tinggi. Memang sih membuat judul blog itu gampang-gampang susah. Diperlukan latihan yang terus menerus. Saya saja sampai saat ini untuk menentukan judul tulisan saya sendiri tidak langsung jadi. Kadang saya menulis judul blognya dulu. Waktu nulis di tengah-tengah saya ubah judulnya. Dan ketika tulisannya sudah jadi saya bisa merubah judulnya lagi hingga menjadi judul blog yang baik dan menarik.
5 Cara Menulis Judul Blog dengan Baik dan Menarik
1. Pelajari berbagai judul blog yang populer.
Untuk bisa membuat judul blog yang unik serta menarik, kamu bisa mempelajari formula dari berbagai judul blog yang populer. Selain itu pelajari juga minat dari pengguna internet agar judul yang kamu buat bisa sesuai dengan apa yang sedang trending saat ini.
Ada beberapa jenis judul blog yang cukup populer dan cukup sering digunakan saat ini.
Judul blog dengan angka : Tentu kamu tidak asing lagi kan dengan judul blog yang menggunakan angka apalagi bagi kamu seorang blogger atau content writer. Judul blog yang menggunakan "Angka" biasanya memiliki konten tentang daftar, tips atau cara dari suatu hal. Menggunakan angka untuk judul blog secara psikologis akan membuat orang tertarik untuk mengklik artikelmu. Sebaiknya gunakan angka ganjil (5,7,9,11 dst) saat kamu menggunakan angka untuk judul blogmu agar menarik.
Contoh : 5 Destinasi Wisata Yang Patut Kamu Kunjungi di Semarang atau 5 Restoran Rasa Bintang Lima, Harga Kaki Lima.
Judul blog dengan “Cara” : Judul blog menggunakan “cara” merupakan blog yang sangat simple karena bertujuan menjelaskan cara melakukan sesuatu di artikelnya. Contoh : 5 Cara Menyenangkan Mendapat Uang dari Blog.
Judul blog dengan “Famous Comparisson”: Judul blog jenis ini biasanya menggunakan nama tokoh terkenal sebagai magnet untuk menarik perhatian pengunjung. Contoh : 5 Quote Paramoedya Ananta Toer yang Bisa Merubah Hidupmu.
2. Modifikasi Judul yang Menarik Perhatianmu
Jadi penulis itu harus peka. Tentu setiap hari kamu melihat berbagai judul artikel entah itu dari koran, majalah, video di YouTube, bahkan di email yang kamu terima. Saat membaca berbagai judul tersebut, pasti ada beberapa judul yang menarik perhatianmu kan?
Nah, hal yang sama berlaku pada penulisan judul blog. Modifikasi berbagai jenis judul yang telah kamu baca sehingga mendapatkan banyak inspirasi untuk membuat judul blog yang baik dan menarik. Jadi ketika kamu membaca blog, membalik halaman majalah atau membaca artikel di media sosial, cobalah mulai lebih peka. Mulailah menganalisa responmu terhadap setiap judul yang kamu baca. Pikirkan judul seperti apa yang membuat kamu klik artikel tersebut. Hal tersebut juga berlaku untuk orang lain. Jadi pahami apa yang membuatmu tertarik, apa yang tidak kamu sukai, apa yang mengganggu atau menyinggungmu, dan apa yang membuatmu tidak memiliki kesan apa-apa. Dengan melakukan hal ini, kamu akan mendapatkan inspirasi bagaimana bisa membuat judul blog dengan baik dan menarik.
3. Gunakan Kata Kunci
Gunakan kata kunci untuk artikel di blogmu. Kata kunci bisa digunakan untuk mengetahui apa yang pengguna internet tengah pikirkan dan inginkan. Masukan kata kunci ke judul blog sehingga lebih efisien Dan jangan lupa gunakan kata kunci yang akrab di telinga pengunjung. Perlu diingat untuk memasukan kata kunci ke judul blog juga harus dilakukan secara natural agar terlihat tidak terlalu memaksa. Dengan melakukan hal ini, akan sangat bagus bagi SEO di artikel blogmu karena akan sangat membantu para pembaca untuk menemukan blogmu.
4. Jangan membuat judul blog dengan clickbait
Sebagai blogger dan content writer, kamu jangan sampai membuat judul blog dengan clickbait ya. Clickbait adalah ketidaksinambungan antara judul dan isi. Clickbait berhubungan erat dengan hal-hal yang negatif, mengganggu dan tidak disukai orang banyak.
Pembaca sangat tidak suka dengan artikel yang isinya tidak sesuai judul. Judul artikel yang terlalu menjanjikan banyak hal tapi ketika diklik konten yang dihasilkan antiklimaks alias tidak sesuai dengan judul yang tertera. Jadi jangan pernah membuat judul dengan clickbait, karena hal tersebut hanya akan membuat blogmu dinilai negatif oleh pembaca.
5. Latihan menulis judul blog dan menulis banyak judul untuk satu artikel.
Untuk membuat judul blog dengan baik dan menarik diperlukan latihan yang terus menerus. Berlatih, berlatih dan berlatih because practice make you perfect. Luangkan waktu 10 menit untuk menulis. Tulislah banyak judul untuk satu artikel yang kamu buat. Kamu juga bisa sharing dengan temanmu dan meminta saran untuk memilih judul mana yang paling pas dan bisa kamu gunakan. Dengan melakukan hal tersebut, kamu akan mendapat masukan dan inspirasi di luar pemikiranmu. Kamu akan menjadi lebih kreatif dan berpikir out of the box sehingga bisa menciptakan judul blog yang lebih baik dan menarik lagi.
6 komentar
Membuat judul yang menarik untuk penulisan itu susah menurutku 😂
ReplyDeleteMungkin karena alasan ini juga sehingga banyak orang yang memutuskan untuk membuat judul clickbait agar banyak orang yang mengklik artikelnya, padahal isinya nggak berkesinambungan dengan judul atau judulnya berlebihan 😂
That's why ketika aku melihat orang yang bisa membuat judul yang mampu menarik perhatian orang untuk membaca, aku tahu orang tsb pasti udah berpikir keras sampai akhirnya ketemu judul yang menarik tsb.
Kalau aku sih masih harus banyak belajar nih, terutama dalam menempatkan keyword pada judul, judul penulisanku kebanyakan hanya singkat-singkat karena bingung kalau dibuat versi panjang seperti apa 😂
Iya Kak, kadang harus buat dua atau tiga judul bahkan lebih untuk satu artikel yang kita buat. Nah, paling sebel memang kalau ada artikel dengan judul click bait. Kalau untuk membuatjudul yang menarik tanpa adanya clickbait memang harus belajar terus, Kak.
Deletejudul blognya mba yeni kan, "story of my life" tapi postingannya tentang cara membuat judul blog yang baik dan menarik, kalau seperti ini gimana ya mba yeniendah, apakah tidak terlalu berpengaruh pada seo, mohon masukannya mba yeni, saya punya blog personal juga, cuman masih agak bingung menentukan judul blog, konten didalamnya juga memuat tips dan trik, cara, bahkan cerita tentang saya sendiri, tentang hobi saya dll.
ReplyDeleteHalo Kak Syahrial, judul blog saya "Story of My Life" karena blog ini bercerita tentang kehidupan saya. Nah untuk tulisan saya yang berisi tips itu saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi bagaimana saya membuat judul blog yang baik dan menarik.
DeleteWah mantap sekali ini tips nya, Terima kasih ya kak...
ReplyDeleteBermanfaat sekali, Makasi tipsnya kak 🙏
ReplyDelete